Bookmark and Share
Mari mampir....

Clock

Monday, April 13, 2009

Jadi kaya via Internet


Ketika sedang ber"internet" ria malam ini, saya melihat sebuah iklan disalah satu situs yaitu "jadi kaya lewat internet", tapi gak perlu lah saya sebutin nama situsnya. Selain gak penting, juga ngabis-habisin waktu.

Intinya begini....sesaat setelah saya klik linknya dan mencoba mempelajari trik bisnisnya, saya langsung buka www.google.com untuk mencari tahu informasi dan kebenaran bisnis yang ditawarkan.

Memang sesuai perkiraan sih, ada yang pro dan kontra, walau yang kontra memang banyak, hihihihihihi. Namun memang untuk membahas hal ini kita harus berfikiran terbuka.

Sebaiknya tidak buru-buru menghujat tapi lakukan observasi terlebih dahulu supaya kita gak asal bicara. Kembali ke topik pembicaraan, bisnis internet atau sebutlah jadi kaya lewat internet memang sudah bertebaran di didunia maya sejak beberapa tahun lalu, dan harus diakui, diantara mereka-mereka yang berhasil lebih memilih bungkam dan tidak membeberkan rahasia suksesnya.

Entah karena pelit atau karena takut ladang duitnya digaruk orang.... : )

Sementara sisanya ada yang mencoba membongkar trik sukses itu namun dengan persyaratan harus membayar sejumlah uang sebagai: entah itu dana pendidikan, investasi awal dan lain-lain. Intinya tidak ada yang gratis.

Mereka mau berbaik hati membongkar rahasianya asal kita mau merogoh kocek. Pada beberapa program, triknya cukup bagus yaitu dengan membuat sistem membership/keanggotaan dimana para anggota harus menyetor sejumlah dana setiap bulan sebagai kompensasi belajar atau "ekspos" ilmu yang akan diajarkan.

Tidak ada yang salah memang, seperti saya katakan diawal kita harus berfikiran terbuka, ingat yang kita bicarakan adalah "bisnis" dan ini adalah salah satu "model"nya. Dalam bisnis sendiri semua cara adalah mungkin (kalau tidak mau dibilang "menghalakan segala cara"). Yang penting dalam sebuah bisnis adalah bagaimana menghasilkan keuntungan, titik.

Nah kita belum menyentuh moralitas dalam berbisnis dulu karena penting sekali bagi kita memahami alur fikiran para pebisnis, karena tidak semua memiliki persespi yang sama tentang apa itu bisnis.

Seperti saya katakan sebelumnya inti bisnis adalah menghasilkan keuntungan atau "make money". Selagi menguntungkan dan mendatangkan duit...bagi beberapa orang itu sah-sah saja.

Nah beberapa (saya gak hitung berapa banyak dan gak semua ya..) bisnis internet yang beredar kebanyakan masih harus dipertanyakan keabsahan dan kejujurannya. Dalam berbisnis itu sendiri harus jelas apa sih yang dijual, karena menjual sesuatu yang tidak ada/fiktif atau ada secara "persepsi" itu yang bahaya...karena sebenarnya mereka sih tidak menjual sesuatu yang pantas untuk diperjual belikan.

Sampai hari ini pun saya belum bisa menemukan bentuk konkret dari produk yang mereka jual (para pelaku bisnis online itu), katanya sih ebook...nah inilah yang saya maksud dengan "ada secara "persepsi".

Menjual ebook.....apa sih ebook itu....."khusus" konteks bisnis internet, ebook yang mereka jual adalah semacam panduan, buku ajar bagimana berbisnis via internet dan menghasilkan keuntungan.

Setelah mencari informasi sampai 3 jam lamanya saya menemukan kemiripan dalam model bisnis mereka yaitu, pada awal-awal buku memberikan motivasi agar mau menjalankan bisnisnya (membentuk mindset pembaca), kemudian diikuti dengan instruksi bagaimana memulai bisnis yang biasanya bisnis itu diarahkan / dikaitkan dengan bisnis si empunya program (bisnis internet).

Nantinya ada dua pilihan, mau bikin produk sendiri untuk kemudian dijual, biasanya bentuknya "ebook" lagi.......ebook lagi, ebook lagi....cape dehhh.

Tapi kalo masi binggung atau blank mau buat produk apa, bisa coba jualin produknya si empunya bisnis dengan persentase pembagian keuntungan 50-50.

Nah lho....mulai mudeng....

Memang masih banyak lagi modelnya tapi memang sedikit banyak polanya seperti yang saya gambarkan diatas.

Nah kalo menurut saya, memang masih terlalu dini untuk bilang mereka itu penipu...karena hati orang siapa yang tahu sih....bisa jadikan beberapa diantara mereka memang ada yang jujur.

Kita gak usah menghujat terlalu jauh tentang sepak terjang mereka, karena seperti saya katakan bisnis itu kan intinya mendapatkan keuntungan jadi pada beberapa orang, apapun caranya ya halal aja.

Ok buat rekan-rekan yang mau bisnis via internet atau lewat gorong-gorong sekalipun harus ingat, bahwa tidak ada yang namanya "uang cepat"....kalopun ada contoh kasusnya paling seperti berikut: dapat warisan, menikahi anak orang kaya, nemu duit satu koper...dsb...yang persentasenya 1:1000.

Kalau mau kaya harus Belajar, Kerja Keras, Pantang Menyerah dan Serius. Kalo cuma duduk diem depan internet trus dapat uang 5 juta...wah kayanya, gimana getoh.....bisa sih...tapi gak usah difikirin deh caranya gimana yang ada nanti pengen lagi...

Ada beberapa program menghasilkan uang diinternet yang memang lebih halal dan hukumnya tidak mudarat. Contonhya program afiliasi yang sangat saya rekomendasikan atau pay per click, dimana kita mendapat bayaran setiap iklan diklik dsb.

Sayapun sekarang sedang mencoba bisnis lewat internet tapi saya memilih yang aman saja dan prosesnya jelas. Dan saya mengakui bahwa ini memang berat butuh kesabaran dan banyak belajar. Saya sampai beli berbagai buku mengenai SEO, dan cara mempercantik blog, sampai buku bagaimana membuat sebuah situs sendiri bukan blog. Padahal saya buta pengetahun tentang IT. Tapi saya yakin selama kita mau belajar dan sabar pasti akan membuahkan hasil.

Jadi buat teman-teman semuanya, bersikaplah cermat dan hati-hati dalam berbisnis khususnya di dunia maya, karena tidak ada kontrak (kalopun ada gimana mau nuntut kalo terjadi apa-apa) dan tidak bisa tatap muka, salah sedikit uang melayang.

No comments:

your ads